Pages

Wednesday, April 16, 2008

Syarat-Syarat Taubat (Syarah Doa Jawsyan Kabir)

يَا قَابِلَ التَّوْبَات

Wahai Yang Menerima semua taubat

Asma ini terdapat dalam doa Jawsyan Kabir, doa yang meliputi seribu Asma Allah swt.

Taubat ada tiga macam: Taubat umum ('Am), taubat khusus Khâsh, dan taubat paling khusus (khawwâshul khawwâsh).
Taubat umum adalah taubat dari maksiat, yaitu taubat orang-orang yang bermaksiat.
Taubat khusus adalah taubat dari taubat umum, taubat ini adalah taubatnya para Nabi terdahulu.
Taubat paling khusus adalah taubat dari perhatian terhadap selain Allah swt, ini adalah taubatnya Rasulullah saw dan Ahlul bait (sa). Jadi taubat mereka adalah kembali kepada Allah dari pandangan kepada selain Allah. Istilah taubat ini dikenal di kalangan ahli suluk.

Orang yang bertaubat harus memperbaiki tiga hal: Perbuatan masa lalu, perbuatan masa sekarang, dan perbuatan masa yang akan datang.

Taubat dari perbuatan masa lalu ada dua macam: Pertama, menyesali kesempatan yang telah hilang, dan menyesali ketergelinciran dalam kesalahan. Kedua, memperbaiki apa yang telah terjadi, yakni memperbaiki dalam tiga hal:
Pertama: Yang berkaitan dengan Allah, dengan cara merendahkan diri di hadirat-Nya, bersungguh-sungguh dalam berkhidmat kepada Allah, i'tikaf di pintu keagungan-Nya, dan merasa bahagia berada di sisi-Nya.
Kedua: Yang berkaitan dengan dirinya, dengan cara benar-benar merasakan bahwa dirinya dimurkai oleh Allah, telah menzalimi dirinya sendiri, kemudian menunaikan hak-hak dirinya dengan cara memperbaiki diri.
Ketiga: Yang berkaitan dengan orang lain, dalam ucapan atau perbuatan. Caranya ia harus mengembalikan haknya kepadanya atau kepada orang yang menggantikan posisinya. Jika dosa itu berkaitan dengan pidana, misalnya pembunuhan, tentu ia tidak mungkin memperoleh maaf dari yang dibunuh, tapi jika ia memperoleh maaf dari para walinya semoga Allah memberi pertolongan dan mengampuninya dengan pe rahmat-Nya yang maha luas. Dalam riwayat yang bersumber dari Jabir Al-Anshari disebutkan:

Pada suatu hari seorang perempuan datang kepada Rasulullah saw, ia mengadu kepada beliau: Wahai Nabi Allah, aku adalah seorang perempuan yang telah membunuh anaknya, adakah taubat baginya? Beliau menjawab: "Demi Zat Yang Menguasai diri Muhammad, sekiranya ia membunuh tujuh puluh Nabi, kemudian ia bertaubat dan menyesali perbuatannya, Allah Maha Mengetahui hatinya bahwa ia benar-benar tidak akan mengulang kembali lagi kemaksiatannya selamanya, maka Dia menerima taubatnya."

Yang dimaksud dengan taubat masa sekarang: meninggalkan secara langsung dosa yang sedang dilakukan. Adapun taubat masa yang akan datang: bertekad untuk tidak melakukan kembali walaupun harus dibunuh. Tekad seperti inilah yang dimaksudkan oleh hadis: "Orang yang bertaubat seperti orang yang tidak berdosa."

Syarat taubat ini adalah syarat taubat umum. Dengan syarat inilah dapat diketahui kondisi taubat yang khusus. Adapun taubat yang paling khusus persoalannya lebih sulit, karenanya dikatakan: Kanan dan kiri menyesatkan.

Dalam bagian doa ini kalimat "Ya Qabilat tawbaf " kata taubat bebentuk jamak, ini menunjukkan bahwa taubat di sini adalah taubat dalam segala tingkatan.
(Disarikan dari kitab Syarah Doa Jawsyan Kabir, oleh Sabzawari seorang filosuf dan sufi besar)

Yang berminat Doa Jawsyan Kabir, doa yang meliputi 1000 Asma Allah, dilengkapi tek arab, bacaan tek latin dan terjemahan, bisa mendownload dari bagian File di milis "Keluarga bahagia" atau milis "Shalat-doa", yang Linknya berikut ini.

Wassalam
Syamsuri Rifai

Foto tempat2 bersejarah Islami, Asbabun Nuzul ayat2 pilihan, hadis2 pilihan, amalan Praktis, bermacam2 shalat sunnah, doa-doa pilihan, dan artikel-artikel Islami, klik di sini:
http://syamsuri149.wordpress.com
http://shalatdoa.blogspot.com

Amalan praktis, Adab2 dan doa2 pilihan haji dan umroh dilengkapi tek arab, bacaan tek latin dan terjemahan, klik di sini:
http://almushthafa.blogspot.com

Milis artikel2 Islami, macam2 shalat sunnah, amalan2 praktis dan doa-doa pilihan serta eBooknya, klik di sini:
http://groups.google.com/group/keluarga-bahagia
http://groups.yahoo.com/group/Shalat-Doa

Milis Feng Shui Islami, rahasia huruf dan angka, nama dan kelahiran, rumus2 penting lainnya, dan doa2 khusus, klik di sini:
http://groups.google.co.id/group/feng-shui-islami

Download gratis Mobile Magazine, majalah bermacam2 produk Hp dan elektronik, klik di sini : http://www.mobile-indonesia.com
Ingin kerjasama buka cabang di kota atau daerah Anda, hubungi Redaksi: Jl. Tebet Timur Dalam VII E No. 17 Jakarta Selatan 12820. Phone : 62-21-835.2103.

No comments:

Followers