Nabi Musa (as) pernah berkata: Ilahi, aku ingin dekat dengan-Mu.
Allah menjawab: Aku dekat dengan orang yang menghidupkan malam Al-Qadar.
Nabi Musa (as) berkata: Ilahi, aku ingin kasih sayang-Mu.
Allah swt menjawab: Kasih sayang-Ku untuk orang yang menyayangi orang-orang miskin di malam Al-Qadar.
Nabi Musa (as) berkata: Ilahi, aku ingin keselamatan dalam melintasi shirathal mustaqim.
Allah swt menjawab: Keinginanmu itu untuk orang yang besedekah di malam Al-Qadar.
Nabi Musa (as) berkata: Ilahi, aku ingin pohon di surga dan buahnya.
Allah swt menjawab: Keinginanmu itu untuk orang yang bertasbih di malam Al-Qadar.
Nabi Musa (as) berkata: Ilahi, aku ingin keselamatan dari neraka.
Allah swt menjawab: Keinginanmu itu untuk orang yang memohon ampun di malam Al-Qadar.
Nabi Musa (as) berkata: Ilahi, aku ingin ridha-Mu.
Allah Azza wa Jalla menjawab: Keinginanmu itu untuk orang yang melakukan shalat sunnah dua rakaat di malam Al-Qadar. (Al-Mustadrak 7: 456)
Insya Allah Amalan khusus Malam Al-Qadar akan segera diposting disini.
Adapun keutamaan malam Al-Qadar dan tanda-tandanya, download di sini:
http://www.tokoku99.com/product-islami/e-book.html
http://id.alfusalam.web.id
Wassalam
Syamsuri Rifai
http://syamsuri149.wordpress.com
No comments:
Post a Comment